Rabu, Agustus 01, 2018

India Akan Habiskan $ 1 Miliar untuk NASAMS II

NASAMS-II

India diam-diam menyetujui rencana untuk mengakuisisi sistem rudal pertahanan udara National Advanced Surface-to-Air Missile System-II (NASAMS-II) melalui kesepakatan government-to government dengan Amerika Serikat.

Langkah ini dilakukan sebelum  "dialog 2 + 2" pada 6 September antara menteri pertahanan dan menteri luar negeri India dan Amerika Serikat untuk meningkatkan kerjasama pertahanan bilateral dan kemitraan strategis.

Badan pengadaan pertahanan tertinggi India, Defense Acquisition Council, yang dikepalai oleh Menteri Pertahanan Nirmarla Sitaraman, telah menyetujui pembelian sistem rudal NASAMS-II, yang diproduksi oleh Kongsberg dan Raytheon, dengan biaya lebih dari $ 1 miliar, seorang pejabat Departemen Pertahanan menegaskan.

Sistem rudal baru ini akan menggantikan sistem pertahanan udara Pechora Rusia yang sudah tua untuk melindungi aset dan lokasi strategis, kata seorang pejabat Angkatan Udara India (IAF).

Jika program ini disetujui oleh AS, kesepakatan akan dipercepat melalui penjualan militer asing. India diperkirakan akan mengeluarkan surat permintaan pada akhir tahun ini.

Pejabat IAF mencatat bahwa NASAMS-II yang akan dibeli harus dimodifikasi sehingga memenuhi persyaratan khusus militer India dan akan diintegrasikan dengan sistem komando & kontrol terpadu militer India. (fr)