Era robot telah dimulai. Untuk ambil bagian dalam DARPA Robotics Challenge, Lockheed Martin mengembangkan robot otonom dengan maksud agar robot di masa depan bisa berbuat banyak dalam operasi tanggap bencana atau untuk tugas-tugas yang berbahaya bagi manusia.
Solusinya, insinyur Lockheed Martin mengembangkan robot humanoid otonom, meskipun masih membutuhkan bantuan operator dalam tugasnya. Robot ini mampu menyelesaikan serangkaian pekerjaan sederhana tanpa perlu perintah dari operator, namun ketika pada saatnya robot diberi pekerjaan yang membutuhkan keterampilan tinggi, operator pun memerintahnya dengan interaksi intuitif.