Jumat, September 14, 2018

Seperti Iron Man, Inilah Pakaian Tempur Baru Tentara Rusia

Pengganti Pakaian Tempur Ratnik

Iron Man mungkin tampak terlalu canggih, tetapi sebentar lagi tentara Rusia akan mengenakan pakaian layaknya tokoh superhero Marvel tersebut.

Teknisi dari TsNIITochMash (Institut Penelitian Ilmiah Pusat untuk Pembangunan Mesin Presisi) sedang mengerjakan peralatan tempur era baru untuk tentara Rusia, yang akan menggantikan sistem tempur Ratnik-2. Prototipe itu dipresentasikan pada pameran militer Army-2018 di dekat Moskow pada akhir Agustus lalu.

Pengganti Pakaian Tempur Ratnik

Prajurit yang mengenakan perlengkapan baru ini akan tampak seperti Tony Stark di dalam baju besi Iron Man-nya: eksoskeleton tubuh penuh yang meningkatkan kemampuan fisik penggunanya; sistem pembimbing pada visor di dalam helm mirip dengan yang dipakai oleh sang superhero Marvel; jenis baju besi baru yang menutupi sebagian besar tubuh, tidak seperti perlengkapan baju besi militer modern lainnya di seluruh dunia.

Eksoskeleton

Pengganti Pakaian Tempur Ratnik

"Eksoskeleton ini akan memungkinkan para tentara mengurangi beban pada sistem otot dan tulang mereka dan akan membuat segalanya lebih mudah ketika harus membawa ransel 50 kg. Selain itu, ia akan berfungsi sebagai lapisan besi tambahan untuk sendi dan tulang belakang," ujar kepala perancang sistem bantuan hidup TsNIITochMash Oleg Faustov kepada Russia Beyond.

Selanjutnya, peralatan tempur baru ini akan memiliki tambahan lapis baja unik yang melindungi bagian tubuh paling rentan.

Pengganti Pakaian Tempur Ratnik

Eksoskeleton baru ini cukup mudah pemeliharaannya: Ia adalah sistem pasif yang tak memiliki unit daya, servomotor, sistem elektronik, sensor, atau jenis gadget lainnya. Ini membuatnya lebih dapat diandalkan, lebih ringan (beratnya hanya berkisar 4 hingga 8 kg, tergantung konfigurasinya), benar-benar mandiri dan mudah dirawat.

Prototipenya telah diuji dalam pertempuran nyata oleh Kementerian Pertahanan Rusia dan pasukan khusus Rosgvardia.

Helm

Pengganti Pakaian Tempur Ratnik

Salah satu ciri khas dari "helm Tony Stark" yang akan membantu tentara Rusia ini adalah modularitasnya. Ia akan memiliki beberapa layar pelindung yang dapat dilepas, seperti pelindung helm kesatria, yang memungkinkan penggunanya memilih layar dengan tingkat perlindungan yang dibutuhkan.

Pada saat yang sama, layaknya Tony Stark, tentara yang menggunakan seragam baru ini akan memiliki informasi pertempuran yang ditampilkan di layar depan mata mereka, termasuk target dan jaraknya.

Pengganti Pakaian Tempur Ratnik

Lebih jauh lagi, para perancangnya sekarang sedang mengerjakan bahan yang dikontrol khusus secara elektrik untuk helm, sehingga ia dapat berubah warna tergantung medan, seperti bunglon. Di masa depan, bahan ini akan dapat menampilkan perubahan dalam intensitas dan kedalaman warna, meniru gambar grafis yang rumit, seperti daun berkibar di angin demi kamuflase yang lebih baik.

Perlindungan Baru

Pengganti Pakaian Tempur Ratnik

Pada versi baju besi yang saat ini digunakan oleh tentara Rusia, lempengan terletak di dada. Tipe standardnya dapat menahan hingga 10 tembakan senapan runduk Dragunov (kaliber 7,62 x 54 mm).

Di masa depan, teknisi ingin menggunakan baju besi dengan sifat pelindung yang sama di bagian tubuh lain. Misalnya, prototipe yang dipamerkan di Army-2018 memiliki lengan, kaki, pinggul, dan persendian yang tertutup oleh baju besi. Lehernya sebagian dilindungi oleh helm baru yang sangat besar.

Baju besi baru ini masih dalam tahap prototipe. Itulah sebabnya para pengembangnya belum bisa mengatakan berapa biaya pengembangan keseluruhan dan versi finalnya. Rencananya adalah untuk menyediakan baju ini tidak hanya untuk pasukan khusus tetapi untuk prajurit Rusia dari seluruh tingkat.

Tes skala penuh dari peralatan tempur ini baru akan dimulai pada awal 2020-an.

Resources
  • https://id.rbth.com/technology/80690-seperti-iron-man-ini-prototipe-qyx