Pada 6 April 2012, sebuah pesawat F/A-18 Hornet Angkatan Laut AS menabrak apartemen Mayfair Mews di Fleming Drive, Virginia Beach, Virginia, Amerika Serikat. Untungnya, tidak ada yang tewas dalam kecelakaan itu, bahkan tidak ada yang terluka. Pilot, siswa pilot dan instruktur dikeluarkan dengan selamat dari pesawat.
Banyak foto Hornet nahas itu yang dipublikasikan oleh media lokal AS dan asing, namun gambar oleh televisi WTKR pada 26 November-lah yang pertama kali memberi gambaran jelas pesawat itu membentur ke kompleks apartemen di Virginia Beach.
Walaupun sebenarnya tidak begitu banyak yang bisa dilihat karena pesawat itu terbang begitu cepat, hanya dua frame yang didapat. Frame pertama menunjukkan sesuatu yang berwarna abu-abu di sudut kiri atas. Yang berikutnya menunjukkan apa yang tampaknya adalah launcher ujung sayap. Kemudian, kamera bergetar akibat dampak dan puing-puing yang menyembur ke tempat parkir.
Menurut pihak Angkatan Laut AS, kecelakaan itu disebabkan karena kegagalan kedua mesinnya, kejadian ini cukup langka. Mesin gagal, sehingga tidak dihasilkan daya dorong yang kuat untuk menjaga pesawat tetap di udara.
Berikut videonya yang terekam dari kamera surveilans.
(Mohon maaf, video ini dihosting di Youtube dan pemilik Channel telah menghapusnya)
Kredit foto: The Avionist