Posting terakhir blog ini adalah tanggal 13 Maret, dan posting sebelumnya lagi pada tanggal 28 Februari. Sudah sekitar 20 hari saya absen bikin postingan di blog ini. Kalau satu hari saja posting 3 artikel, berati sudah 60 artikel yang terlewatkan dan lebih dari 200 juta orang kekurangan informasi he....
Mungkin teman ada yang bertanya: Kemana nih adminnya? Kenapa gak posting-posting? Tentu saja pertanyaan itu hanya muncul dari teman yang menyukai blog ini. Bagi lawan yang nggak suka, ngapain pula nanya begitu he..
Biasanya, sesibuk apapun aktivitas offline, biasanya saya masih menyempatkan diri untuk posting karena saya memang suka. Trus kenapa nggak posting? Kita tahu ada dua hal yang menjadi syarat untuk posting, yakni waktu dan pikiran (walaupun hanya untuk artikel kopas), selain syarat tidak buta huruf. Jika waktu ada tapi pikiran tidak ada tapi tetep posting, itu namanya posting berdarah dingin.
Hanya saja belakangan perhatian saya sempat terfokus pada sesuatu di dunia offline. Baca-baca perkembangan dunia loreng sih selalu, hanya saja sedang gak mood untuk posting. Mungkin baru Senin nanti blog ini akan mulai update rutin lagi.
Oh iya, rencananya saya mau buka lowongan di blog ini, horeeee....!. Eitss, bukan lowongan kerja, tapi lowongan kirim artikel yang tidak bergaji tapi mungkin berpahala. Nanti saya terangkan sistematisnya (linknya nanti saya letakkan di menu makanan di atas). Adanya kiriman artikel teman bukan dimaksudkan untuk mem-backup hobby saya posting disini, tidak. Hanya dimaksudkan untuk saling berbagi informasi dan pengalaman.
OK sekian dulu, mohon maaf bila ada kata-kata yang tidak berkenan. Salam.