Sebuah video menarik yang menunjukkan pesawat bongsor AS C-17 Globemaster mendarat di Instalasi Angkatan Darat Ft. McCoy, Winsconsin, Amerika Serikat. Mendarat rendah seolah akan mengenai kepala si perekam video.
C-17 Globemaster III adalah sebuah pesawat angkut militer yang diproduksi oleh Boeing Integrated Defense Systems Amerika Serikat. Diawaki 3 kru (pilot, kopilot dan loadmaster). Kompartemen kargo berdimensi 26,82 meter panjang, 5,49 meter lebar dan 3,76 meter tinggi. Muatan maksimum 77,5 ton (bisa mengangkut tank Abrams).
Tercatat pengguna C-17 di dunia adalah Angkatan Udara Amerika Serikat, Inggris, Australia dan (sebentar lagi) Kanada. Setidaknya sudah 250 unit yang dibuat dengan harga masing-masing sekitar 218 juta dolar (tahun 2007).